Peksos: Jurnal Ilmiah Pekerjaan Sosial
Vol 21 No 1 (2022): PEKSOS

MODEL OF HANDLING CHILDREN WITH AUTISM SPECTRUM DISORDERS (ASD) IN PRANANDA AUTISM EDUCATION INSTITUTIONS, BANDUNG CITY

Puspitasari Nurul Darojati Prayoga (Unknown)
Muhammad Akbar (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2022

Abstract

Anak dengan kedisabilitasan secara umum memiliki hak dan diberikan kesempatan yang sama dengan anak lainnya. Seperti memperoleh pendidikan biasa dan luar biasa. Tidak terkecuali dengan anak dengan Autism Spectrum Disorders (ASD) yang diberi perhatian khusus. Perhatian seperti pendidikan, pemberian terapi demi mendukung keberhasilan tumbuh kembangnya. Penelitian ini menggali tentang bagaimana Model Penanganan Anak Penyandang Gangguan Autism Spectrum Disorders (ASD) di Lembaga Pendidikan Autisma (LPA) Prananda Kota Bandung. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, mengkaji dan melakukan analisis terhadap penanganan pendidikan khusus, pemberian terapi, keberhasilan penanganan anak ASD, hambatan penanganan anak ASD, upaya Lembaga Pendidikan Autisma Prananda kepada orang tua demi efektifnya penanganan anak ASD dan harapan informan tehadap penanganan anak ASD di Lembaga Pendidikan Autisma Prananda Kota Bandung. Metode dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan desain penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara mendalam, teknik observasi partisipatif, dan studi dokumentasi. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik yang dikhususkan pada non-probability sampling ini yakni purposive sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa Lembaga Pendidikan Autisma Prananda Kota Bandung memberikan penanganan berupa pendidikan khusus dengan diselenggarkannya SLB Prananda yang menggunakan kurikulum 2013 dan terapi perilaku yang menggunakan Metode Applied Behavioral Analysis (ABA) yang dimodifikasi sedemikian rupa seseuai dengan kemampuan masing-masing anak. Permasalahan yang muncul adalah kurangnya partisipasi orang tua dalam melakukan penanganan anak ASD di rumah sesuai tugas yang telah diberikan lembaga padahal waktu terbanyak anak adalah bersama orang tua di rumah. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka peneliti merekomendasikan program meningkatan kapasitas LPA Prananda dalam penanganan anak ASD melalui Problem Solving and Decision Making Group (Pembentukan kelompok Pemecahan Masalah dan Pengambilan Keputusan) yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas lembaga dalam penanganan anak ASD di LPA Prananda Kota Bandung.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

peksos

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Peksos: Jurnal Ilmiah Pekerjaan Sosial is a scholarly refereed journal to expand knowledge and promote the fields of social work, social welfare, and community development. Its major focus is on the development of social work as well as social welfare and community development issues. It aims is to ...