Jurnal Riset Perencanaan Wilayah dan Kota
Volume 3, No. 2, Desember 2023, Jurnal Riset Perencanaan Wilayah dan Kota (JRPWK)

Dampak Industri Pariwisata terhadap Perekonomian Masyarakat di Kampung Seni dan Budaya Jelekong

Anissa Fitri Chaerunissa (Unknown)
Asep Hariyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2023

Abstract

Abstract. Jelekong Arts and Culture Villae is one of the tourist village located in Bandung Regency. The Jelekong Village Government is trying to develop the Jelekong Arts and Culture Village which has become an icon in Sundanese culture in Bandung Regency. The development of the village is expected to attract tourists to visit and improve the community’s economy. This study aims to determine the impact of tourism industry activities on the community’s economy and to determine the role of the government and society in an effort to support the existence of the Jelekong Arts and Culture Village. The analysis technique used in this research is multiplier effect analysis and descriptive analysis. The results of the study show that the impact on business actors, workers and the community is able to have a good economic impact on the people around the village. Business actors, workforce, and the community expect that there will be promotions or branding carried out in order to increase. The results of this study also show that the Jelekong Arts and Culture Village has an economic impact (multiplier effect) on the economy of the sorrounding commnity who have business units or become workers in tourist sites, even though the impact felt is quite small. Abstrak. Kampung Seni dan Budaya Jelekong adalah salah satu kampung wisata yang terletak di Kabupaten Bandung. Pemerintah Kelurahan Jelekong berupaya untuk melakukan pengembangan Kampung Seni dan Budaya Jelekong yang menjadi salah satu ikon dalam budaya sunda di Kabupaten Bandung. Pengembangan kampung tersebut diharapkan dapat menarik wisatawan datang berkunjung dan meningkatkan perekonomian masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dari kegiatan industri pariwisata terhadap perekonomian masyarakat serta mengetahui peran dari pemerintah dan masyarakat dalam upaya mendukung keberadaan Kampung Seni dan Budaya Jelekong. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis multiplier effect dan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada dampak ekonomi yang baik bagi masyarakat sekitar kampung. Pelaku usaha, tenaga kerja, dan masyaraat mengharapkan ada promosi atau branding yang dilakukan agar dapat meningkatkan kunjungan wisatawan, karena semakin banyak wisatawan yang berkunjung maka pemasukan akan semakin bertambah. Hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa Kampung Seni dan Budaya Jelekong memberikan dampak ekonomi (multiplier effect) bagi perekonomian masyarakat sekitar yang memiliki unit usaha ataupun menjadi tenaga kerja di dalam lokasi wisata, walaupun dampak yang dirasakan terbilang cukup kecil.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JRPWK

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Engineering

Description

Jurnal Riset Perencanaan Wilayah dan Kota Jurnal Riset Perencanaan Wilayah dan Kota (JRPWK) adalah jurnal peer review dan dilakukan dengan double blind review yang mempublikasikan hasil riset dan kajian teoritik terhadap isu empirik dalam sub kajian perencanaan wilayah dan kota. JRPWK ini ...