JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi)
Vol. 9 No. 6 (2023): Desember 2023

Pengaruh Kedisiplinan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan

Whina Ratnawati (Universitas Pamulang)
Miranda Permata Lestari (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kedisiplinan dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan secara parsial dan simultan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan alat pengambilan data menggunakan angket/kuesioner. Jumlah populasi di Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan berjumlah 65 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh yaitu mengambil keseluruhan populasi pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan yang berjumlah 65 orang. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel kedisiplinan dan lingkungan kerja secara parsial berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan. Kemudian, variabel kedisiplinan dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Selatan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jemsi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) is an electronic independent international scientific and academic journal that aims to publish scholars’ original and high-quality manuscripts and reports in all fields of business. JEMSI adheres to an open access policy to accelerate the ...