TRANSISTOR Elektro dan Informatika
Vol 5, No 3 (2023)

Identifikasi Kepakaran Dosen Berdasarkan Rekam Jejak Publikasi Terindeks Sinta Menggunakan Yet Another Keyword Extractor (YAKE)

Ilhamsyah, Muhamad Reynaldi (Unknown)
Subroto, Imam Much Ibnu (Unknown)
Haviana, Sam Farisa Chaerul (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2024

Abstract

Perkembangan sistem pendidikan yang semakin digital dan global mempengaruhi berbagai aspek pendidikan, termasuk dalam hal penentuan kepakaran dosen pada perguruan tinggi. Namun, di Universitas Islam Sultan Agung Semarang, sistem pencarian kepakaran dosen masih belum tersistem dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan sebuah sistem yang dapat mengidentifikasi kepakaran dosen berdasarkan rekam jejak publikasi dosen yang terindeks dalam scopus pada SINTA. Metode yang digunakan, yaitu metode Yet Another Keyword Extractor (YAKE) yang akan menghasilkan sekumpulan kata kunci dan skor relevansinya yang akan dijadikan data kepakaran dosen secara spesifik. Dalam pengembangan sistem ini setiap dosen akan menghasilkan kata kunci dengan variasi 1 hingga 3 frasa kata kunci yang dihasilkan, dan jumlah kata kunci maksimal dalam penelitian ini adalah 20 kata kunci setiap dosen berdasarkan perhitungan metode mean average precision@k (MAP@K). Sehingga, setiap dosen akan memiliki jumlah kata kunci yang berbeda-beda sesuai dengan isi publikasi dan hasil ekstraksi metode Yet Another Keyword Extractor (YAKE) pada publikasi dosen tersebut. Jumlah total hasil kata kunci dalam ekstraksi penelitian ini yaitu 3264 kata kunci. Dengan memanfaatkan metode ini dapat secara lebih objektif mengidentifikasi serta mewakili tingkat kepakaran seorang dosen dalam bidang tertentu secara spesifik dan diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dalam proses pendidikan, mendorong kolaborasi antar dosen, dan memberikan pandangan yang lebih jelas tentang bidang kepakaran di lingkungan Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

TRANSISTOR EI

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

TRANSISTOR EI (Jurnal Elektro dan Informatika) adalah publikasi ilmiah yang menerbitkan artikel bidang teknik elektro yang mencakup ketenagaan, elektronika, instrumentasi, telekomunikasi, kendali; serta bidang teknik informatika yang mencakup sistem informasi, software engineering, computer network, ...