Jurnal Ekuilibrium
Vol 1 No 1 (2017): JEK Volume 1 Nomor 1 Tahun 2017

Analisis Kinerja BUMDes di Kabupaten Lumajang

Ach. Qosjim (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja kelembagaan BUMDes di Kabupaten Lumajang. Penelitian inimenggunakan metode eksplanatori. Data dan informasi yang diperlukan terdiri atas data primer yaitu data yangdiperoleh dari kuesioner atau wawancara dan data sekunder yaitu data pendukung yang diperoleh dari instansiterkait. Unit analisisnya adalah Kelembagaan BUMDes di Kabupaten Lumajang. Hasil penelitian inimenunjukkan bahwa (1). Tata kelola kelembagaan merupakan faktor kunci penentu keberhasilan usaha dari setiapjenis BUMDes. Hal ini disebabkan karena setiap jenis usaha BUMDes tidak berdiri sendiri tetapi memiliki kaitanmata rantai dengan faktor lain yang sangat mempengaruhi keberlanjutan usaha. Keterkaitan ini bagaikan sebuahmata rantai dan apabila rantai ini putus maka usaha yang dilakukan oleh BUMDes akan terpengaruh, (2).Keberlanjutan BUMDes sangat dipengaruhi oleh skala dan jangkuan usaha. BUMDes yang menjalankan bisnisinternal (melayani kebutuhan warga setempat (seperti kebutuhan pokok, persewaan hand traktor) denganjangkauan dan berskala lokal, umumnya menghadapi risiko yang rendah sehingga bisa berjalan sehat danberkelanjutan. BUMDes yang tumbuh dari solidaritas sosial dan kearifan lokal jauh lebih kuat dan berkelanjutanketimbang BUMDes yang lahir karena intervensi pemerintah dari atas. Hal ini disebabkan karena kearifan lokalyang paralel dengan kekayaan modal sosial dan modal politik, merupakan faktor yang sangat berpengaruhterhadap daya tahan dan keberlanjutan BUMDes.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JEK

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal Ekuilibrium or JEK is a semi-annual peer-reviewed open access academic journal which is dedicated to publishing high-quality scholarly works on all disciplines of economics. The objective of the Journal is to provide a leading forum for the enhancement of communication between researchers ...