Jurnal Mitra Teknik Industri
Vol. 1 No. 3 (2022): Jurnal Mitra Teknik Industri

STRATEGI PENINGKATAN KUALITAS PRODUKSI CORRUGATED CARTON BOX MENGGUNAKAN METODE SIX SIGMA DAN HOUSE OF QUALITY

Jennifer Darlene Chrissy (UNTAR)
Helena Juliana Kristina (UNTAR)
Adianto (UNTAR)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Perkembangan industri manufaktur yang semakin pesat menuntut setiap perusahaan di dalamnya untuk bersaing, khususnya melalui peningkatan kualitas produksi. PT X merupakan salah satu perusahaan yang bergerak pada bidang manufaktur “corrugated carton box”, dan telah menjadi salah satu “market leader” di Indonesia pada industri ini. Meski begitu, perusahaan tidak lepas dari kesalahan produksi yang mengakibatkan munculnya produk “defect”. Penelitian dilakukan untuk meningkatkan kualitas produksi perusahaan secara keseluruhan menggunakan pendekatan “Six Sigma” melalui DMAIC dan HOQ. Sebelum analisis dan melakukan perbaikan, PT X memiliki nilai DPMO sebesar 527,76 dan tingkat sigma perusahaan berada pada angka 4,77 sigma. Analisis yang dilakukan membuahkan hasil berupa saran perbaikan untuk memeriksa seluruh kondisi “input” dan mesin sebelum melaksanakan proses produksi, serta memberi pelatihan “maintenance” dan pelatihan proses produksi yang disertai dengan melakukan pengawasan secara berkala. Penerapan usulan perbaikan dibantu dengan penyusunan “check sheet” dan pengajuan pelatihan bagi karyawan perusahaan. Dengan asumsi bahwa usulan perbaikan dapat diimplementasikan dengan baik pada perusahaan, diperkirakan bahwa nilai DPMO dan tingkat sigma perusahaan secara berturut dapat mencapai angka 312,94 dan 4,92 sigma.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMTI

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Mitra Teknik Industri (JMTI) adalah Jurnal Ilmiah sebagai wadah pengembangan bidang ilmu Teknik dan Manajemen Industri, berisi hasil kajian dan penelitian dari dosen, peneliti, serta praktisi industri. Jurnal Mitra Teknik Industri diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik ...