AGROTEKBIS: Jurnal Ilmu Pertanian
Vol 5 No 1 (2017): Februari

Analisis Efisiensi Penggunaan Input Produksi Pada Usahatani Padi Sawah Di Desa Posona Kecamatan Kasimbar Kabupaten Parigi Moutong

Rahmat Rahmat (Mahasiswa Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Tadulako)
Max Nur Alam (Staf Dosen Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Tadulako)
Yulianti Kalaba (Staf Dosen Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Tadulako)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi penggunaan input luas lahan, benih, pupuk, tenaga kerja, dan pestisida terhadap tingkat produksi usahatani padi sawahdi Desa Posona Kecamatan Kasimbar Kabupaten Parigi Moutong. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2015.Data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari data primer dan sekunder. Jumlah responden yang digunakan adalah sebanyak 34 petani yang dipilih menggunakan teknik simple random sampling. Analisis yang digunakan adalah analisis fungsi produksi Cobb Douglas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa simultan variabel independen (Xi) berpengaruh nyata terhadap variabel dependen (Y) kecuali variabel tenaga kerja (X4), dan pestisida (X5). secara parsial luas lahan (X1), benih (X2), pupuk (X3), berpengaruh nyata terhadap produksi padi sawah di Desa Posona Kecamatan Kasimbar Kabupaten Parigi Moutong, dengan nilai sig 0,000 < 0,05 pada α 5 %. Hasil Analisis efisiensi menunjukkan bahwa jumlah nilai k dari variabel luas lahan (X1), benih (X2), pupuk (X3) dan tenaga kerja (X4) dan pestisida (X5), lebih besar dari 1, artinya semua input produksi yang digunakan dalam usahatani padi sawah di Desa Posona Kecamatan Kasimbar Kabupaten Parigi Moutong, ditinjau dari sisi harga setiap input produksi dinyatakan belum efisien keculali variabel tenaga kerja (X4) dan Pestisida (X3) yang mempunyai nilai 0.01 dan 0 dimana lebih kecil dari 1 sehingga tidak efisien.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

agrotekbis

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan informasi hasil-hasil penelitian dibidang pertanian, khususnya teknik pertanian (agroteknologi) dan agribisnis. Jurnal diterbitkan secara online (E-Jurnal) dengan terbit 6 edisi selama setahun. Jurnal ini juga sebagai media publikasi hasil-hasil penelitian ...