Jurnal Ilmiah Mahasiswa
Vol 3, No 1 (2021): April 2021

Fenomena Hutang Piutang Emas dalam Tinjauan Ekonomi Syariah

Muthi'ah (febi IAIN langsa)
Iskandar Budiman (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Langsa)
Safwan Kamal (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Langsa)



Article Info

Publish Date
16 Sep 2021

Abstract

Penelitian ini menjelaskan tentang fenomena hutang piutang emas dalam tinjauan ekonomi Islam yang ada di desa Lubuk Sidup, Kecamatan Sekerak. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana fenomena hutang piutang emas di desa Lubuk Sidup Kecamatan Sekerak Kecamatan Sekerak dalam tinjauan ekonomi Islam. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi, serta teknik analisis data dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa hutang piutang emas yang terjadi di desa Lubuk Sidup masih terdapatnya kesenjangan, hal ini dibuktikan dengan adanya ketentuan yang diberikan pihak pemberi hutang kepada si penghutang yaitu berupa biaya tambahan. Adanya biaya tambahan dalam hutang piutang adalah salah satu bentuk transaksi yang mengandung riba, serta biaya denda yang harus dibayarkan si penghutang, akibat keterlambatan dalam pembayaran, menyebabkan pihak penghutang merasa dirugikan dan semakin terbebani. Selain itu praktik hutang piutang yang terjadi di desa Lubuk Sidup juga tidak sesuai dengan prinsip-prinsip dalam ekonomi Islam yaitu tauhid, akhlak, keseimbangan, kebebasan individu, dan keadilan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jim

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Langsa merupakan suatu wadah publikasi karya ilmiah yang diperuntukkan bagi para mahasiswa, dosen dan praktisi. Topik-topik dalam Jurnal Ilmiah Mahasiswa antara lain mencakup Ekonomi Islam, Perbankan Syariah, ...