Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan
Vol 2, No 1

Hubungan Depresi dengan Kualitas Hidup Pasien Kanker yang Menjalani Kemoterapi di RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh

Sulistian Nugraha (Hubungan Depresi dengan Kualitas Hidup Pasien Kanker yang Menjalani Kemoterapi di RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh)



Article Info

Publish Date
02 Mar 2018

Abstract

Kanker merupakan penyebab kematian utama di seluruh dunia dengan insidensi terbanyak pada wanita adalah kanker payudara, serviks, dan ovarium.Penanganan kanker, salah satunya kemoterapi, dapat menimbulkan efek psikologis negatif seperti depresi.Depresi sangat erat kaitannya dengan kualitas hidup seseorang.Kualitas hidup merupakan persepsi individu terhadap kesejahteraan dirinya sesuai dengan yang diinginkan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan depresi dengan kualitas hidup pasien kanker pada wanita yang menjalani kemoterapi di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh 2016. Jenis penelitian adalah descriptive correlative dengan desain cross sectional study.Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel 63 orang. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner baku Beck Depression Inventory dan World Health Organization Quality of Life-BREF sehingga kuesioner isi telah valid dan reliabel. Analisa data dilakuakan dengan univariat dan bivariat (uji Chi-square). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan depresi dengan kualitas hidup pasien kanker pada wanita yang menjalani kemoterapi di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh (p = 0,001).Kata kunci                         : Depresi, kualitas hidup, kanker payudara, serviks, dan ovarium

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

FKep

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa of the Faculty of Nursing is a Student Scientific Journal which aims to communicate the results of research on student final assignments. The target readers are students, nurses, lecturers and nursing ...