Anemia kehamilan merupakan salah satu masalah kesehatan dunia yang terjadi pada hampir seluruh wanita hamil didunia. Salah satu risiko kematian ibu, kejadian BBLR, infeksi terhadap janin dan ibu, keguguran dan kelahiran premature yang disebabkan oleh anemia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan faktor pengetahuan dengan kejadian anemia pada ibu hamil. Jenis peneitian ini descriptive korelatif dengan desain cross sectional study. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu hamil, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sebanyak 64 responden, alat pengumpulan data berupa kuesioner. Analisa data dilakukan dengan menggunakan uji chi square. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan terdapat hubungan factor pengetahuan dengan kejadian anemia dengan nilai p-value 0,017 (nilai α 0,05). Dapat dijadikan bahan informasi bagi profesi keperawatan kesehatan dalam memperluas ilmu mengenai perilaku ibu hamil dengan kejadian anemia kehamilan serta pencegahan terjadinya anemia dalam kehamilan
Copyrights © 2018