Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan
Vol 1, No 1

GAYA HIDUP DENGAN KEMAMPUAN MENGONTROL KOLESTEROL PADA PASIEN HIPERKOLESTEROLEMIA DI RSUD dr. ZAINOEL ABIDIN

EKA YUNITA SARI (MAHASISWA PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN, FAKULTAS KEPERAWATAN,UNIVERSITAS SYIAH KUALA)
Cut Husna (BAGIAN KEILMUAN KEPERAWATAN MEDIKAL BEDAH, FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA)



Article Info

Publish Date
19 Oct 2016

Abstract

Hiperkolesterolemia merupakan berlebihnya kadar kolesterol dalam darah yang menyebabkan munculnya berbagai penyakit akut maupun kronis diantaranya adalah penyakit jantung koroner dan stroke. Salah satu penyebab tingginya kadar kolesterol dalam darah adalah gaya hidup yang tidak sehat. Hiperkolesterolemia dapat diatasi dengan cara memodifikasi gaya hidup. Gaya hidup dalam penelitian ini dibagi menjadi enam subvariabel diantaramya adalah tanggung jawab terhadap kesehatan, aktivitas fisik/olahraga, nutrisi, hubungan interpersonal, manajemen stress dan perkembangan spiritual. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan gaya hidup dengan kemampuan mengontrol kolesterol pada pada pasien hiperkolesterolemia di Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum dr. Zainoel Abidin Banda Aceh Tahun 2016. Jenis penelitian adalah deskriptif korelatif dengan desain cross sectional study. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling pada 57 responden. Alat pengumpulan data berupa kuesioner yang terdiri dari dua bagian, yaitu, gaya hidup dan kemampuan mengontrol kolesterol yang terdiri dari 41 pernyataan dalam skala Likert. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara terpimpin dan dianalisa menggunakan statistik chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara gaya hidup (p-value= 0,007) dengan kemampuan mengontrol kadar kolesterol pada pasien hiperkolesterolemia di Poliklinik Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh Tahun . Direkomendasikan kepada petugas kesehatan di Poliklinik Penyakit Dalam untuk senantiasa memberikan edukasi kepada pasien terkait efek hiperkolesterolemia dan pencegahannya.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

FKep

Publisher

Subject

Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa of the Faculty of Nursing is a Student Scientific Journal which aims to communicate the results of research on student final assignments. The target readers are students, nurses, lecturers and nursing ...