Jurnal Kedokteran Meditek
VOL. 24 NO. 66 APRIL-JUNI 2018

Pengaruh Berbagai Fase Siklus Menstruasi terhadap Memori Jangka Pendek pada Mahasiswi Fakultas Kedokteran Ukrida Angkatan 2016

William William (Unknown)
Flora Rumiati (Unknown)
Linez Marze Sapulette (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2019

Abstract

Siklus mensturasi merupakan siklus yang normal terjadi pada perempuan dengan karakteristik keluarnya darah dari vagina. Fase menstruasi dapat dibagi menjadi fase yang terjadi di ovarium yaitu fase folikular, fase ovulasi, dan fase luteal, serta fase yang terjadi di endometrium yaitu fase proliferasi, sekretori, dan menstruasi. Beberapa penelitian menemukan perbedaan fungsi tubuh perempuan di masing-masing fase mensturasi. Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh siklus menstruasi dengan memori jangka pendek, menggunakan subjek penelitian mahasiswi Fakultas kedokteran Universitas Kristen Krida Wacana (Ukrida) angkatan 2016 sebanyak 66 orang. Pengukuran memori jangka pendek dilakukan dengan metode pemeriksaan digit span. Pemeriksaan digit span dilakukan tiga kali yaitu pada fase menstruasi, fase proliferasi dan fase sekretori. Didapatkan hasil forward digit span: fase menstruasi, fase proliferasi, fase sekretori = 5,77; 6,26; 6,44. Fase menstruasi dibandingkan dengan fase proliferasi (p<0,05; p=0,002), fase mensturasi dibandingkan dengan fase sekretori (p<0,05, p=0,001), fase proliferasi dibandingkan dengan fase sekretori (p>0,05; p=0,255). Hasil backward digit span: fase menstruasi, fase proliferasi, fase sekretori = 5,08; 5,58; 5,39. Fase mensturasi dibandingkan dengan fase proliferasi (p<0,05; p=0,001), fase menstruasi dibandingkan dengan fase sekretori (p<0,05; p=0,012), fase proliferasi dibandingkan dengan fase sekretori (p>0,05; p=0,210). Kesimpulan: memori jangka pendek paling buruk pada fase menstruasi dan semakin meningkat pada fase proliferasi dan fase sekretori.Kata Kunci: siklus menstruasi, memori jangka pendek, tes digit span

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Meditek

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Neuroscience Public Health

Description

Jurnal Kedokteran MEDITEK merupakan jurnal ilmiah yang mempublikasikan artikel-artikel dalam lingkup bidang kedokteran dan biomedik secara open access. Proses publikasi artikel melalui proses penelaahan oleh pakar sebidang (peer-review) secara double-blind. Jurnal Kedokteran Meditek berafiliasi pada ...