Prosiding Seminar Nasional Unimus
Vol 6 (2023): Membangun Tatanan Sosial di Era Revolusi Industri 4.0 dalam Menunjang Pencapaian Susta

Penerapan Art Therapy: Menggambar Pada Pasien Halusinasi Pendengaran Di Ruang Sena RSJD dr. Arif Zainudin Surakarta

Mu’izzul Hidayat (Unknown)
Hana Nafiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2023

Abstract

Pendahuluan: Halusinasi digambarkan sebagai gejala dari gangguan jiwa berupa respon dari panca inderayang tidak nyata. Halusinasi yang sering dialami yaitu halusinasi pendengaran. Upaya untuk mengontrolhalusinasi yaitu dengan menggunakan strategi pelaksanaan, adapun terapi lain untuk mengontrol halusinasiyaitu dengan terapi menggambar. Tujuan penelitian ini mengetahui pengaruh penerapan terapi menggambarpada pasien dengan masalah keperawatan gangguan persepsi sensori halusinasi pendengaran. Metode:Penelitian ini mengggunakan studi kasus sesuai evidence based practice (EBP). Responden yang digunakanberjumlah satu orang dengan masalah keperawatan gangguan persepsi sensori halusinasi. Pengambilan datadilakukan sebelum dan sesudah tindakan menggunakan form checklist tanda dan gejala halusinasi. Intervensiini diberikan dua kali pertemuan selama tiga hari, setiap pertemuan selama 45 menit. Hasil: Hasil penelitianini menunjukkan bahwa penerapan terapi menggambar terbukti dapat menurunkan tanda gejala halusinasi.Hasil observasi sebelum dilakukan terapi terdapat 8 tanda gejala. Setelah dilakukan terapi menggambarterdapat penurunan tanda gejala pada hari pertama dan kedua. Hari ketiga setelah dilakukan terapimenggambar sudah tidak terdapat tanda gejala halusinasi. Simpulan: Intervensi tambahan ini dapat dijadikanacuan maupun referensi sebagai bahan pertimbangan terapi non farmakologis karena terbukti efektifmenurunkan tanda gejala halusinasi.Kata Kunci: Art Therapy, Menggambar, Halusinasi Pendengaran

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

semnas

Publisher

Subject

Humanities Engineering Health Professions Nursing Public Health

Description

Prosiding Seminar Nasional Unimus merupakan wadah publikasi hasil-hasil penelitian dan pengabdian masyarakat yang telah dipresentasikan pada Seminar Nasional Unimus yang diselenggarakan tahunan oleh Lembaga Penelitian dan pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Muhammadiyah ...