Pengaruh Cash Flow, Sales Growth Dan Profitabilitas Terhadap Financial Distress pada Perusahaan manufaktur Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek IndonesiaPenelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh cash flow, sales growth, dan profitabilitas terhadap financial distress. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2022. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dan menghasilkan sebanyak 99 sampel. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji statistic deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Cash Flow berpengaruh positif terhadap Financial Distress; 2) Sales Growth berpengaruh negatif terhadap Financial Distress; 3) Profitabilitas berpengaruh positif terhadap Financial Distress; 4) Cash Flow, Sales Growth dan profitabilitas berpengaruh secara bersama-sama terhadap Financial Distress.
Copyrights © 2024