Penelitian ini digunakan untuk mengukur pengaruh beban kerja dan burnout terhadap Turnover Intention karyawan PT Swadaya Jaya Mandiri. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dimana objek yang digunakan merupakan karyawan PT Swadaya Jaya Mandiri. Adapun jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 responden. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengujian hipotesis (hypothesis testing) dengan menggunakan structural equitation model (SEM) – SmartPLS 4.0. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa variabel beban kerja dan burnout berpengaruh positif terhadap Turnover Intention. Penelitian ini memberikan saran bahwa setiap perusahaan harus mengevaluasi kembali beban kerja yang diberikan kepada karyawan dan lebih memperhatikan kembali tingkat burnout karyawannya untuk menekan Turnover Intention yang terjadi pada karyawannya.Penelitian ini memiliki keterbatasan objek penelitian yang hanya dilakukan pada karyawan PT Swadaya Jaya Mandiri. Hal ini dapat menjadi saran untuk peneliti selanjutnya. Kebaharuan dalam penelitian ini menggabungkan variabel beban kerja dan burnout terhadap Turnover Intention dengan suatu model penelitian yang dilakukan pada karyawan PT Swadaya Jaya Mandiri.
Copyrights © 2024