Dengan adanya teknologi sekarang ini, maka informasi yang telah diperoleh pun menjadi cepat dan tepat waktu. Hal ini disebabkan karena tuntutan masyarakat akan penting sebuah informasi. Proses sistem penjualan saat ini pada PT. Jumbo Power International masih berjalan secara manual dengan menggunakan sales dan brosur sebagai media untuk menawarkan produk kepada customer untuk itu diperlukan perbaikan dalam penjualan. Perancangan sistem informasi dalam penjualan online pada PT. Jumbo Power International ini yang diusulkan akan lebih memudahkan sales maupun customer yang ingin memesan produk, penulis menggunakan metode analisa SWOT, UML dan sistem usulan yang dijabarkan dalam bentuk Prototype maka dilakukan pengembangan sesuai dengan kebutuhan user, kemudian dilakukan pengujian Black box testing apakah sistem berjalan dengan baik atau tidak sesuai dengan pengguna. Dan penulis menggunakan software Adobe Dreamweaver CS5 sebagai tools dalam pembuatan program, XAMPP, dan MySQL sebagai media database.
Copyrights © 2015