JOSINFO : Jurnal Online Sistem Informasi
Vol 1, No 1 (2015)

GAME EDUKASI PENGENALAN BAHASA INGGRIS UNTUK ANAK USIA DINI DENGAN CONSTRUCT 2 BERBASIS HTML5

Pramitha Swari, A.A Istri (Unknown)
Pramana, Dian (Unknown)
Hadi, Rosalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Aug 2015

Abstract

Bahasa sangatlah berperan dalam kehidupan manusia untuk berinteraksi dalam kehidupan dimana bahasa merupakan alat untuk berkomunikasi sehari-hari baik bahasa lisan maupun bahasa tulis. Salah satu bahasa yang paling banyak digunakan yaitu berkomunikasi antar negara atau disebut bahasa internasional adalah bahasa Inggris. Untuk itu hampir diseluruh lembaga pendidikan maupun dunia kerja, mengutamakan bahasa Inggris sebagai salah satu bahasa yang wajib dikuasai. Untuk itu, peran orang tua dan guru didik terhadap perkembangan anak usia dini sangatlah penting, terutama untuk memperkenalkan bahasa Inggris dasar. Salah satu cara memperkenalkan bahasa Inggris terhadap anak yaitu melalui permainan. Permainan pengenalan bahasa Inggris ini bisa diterapkan dengan memanfaatkan perkembangan teknologi, salah satunya adalah merancang Game Edukasi Pengenalan Bahasa Inggris dengan Construct 2 yang sudah berbasis HTML5. Dengan HTML5 ini, game edukasi pengenalan bahasa Inggris bisa diakses secara multiplatform dan tanpa perlu menambah add-on tambahan pada browser. Game edukasi ini dibuat sesuai jenis pengenalan bahasa Inggris dasar untuk anak usia dini seperti pengenalan huruf, angka, binatang, buah, benda sekitar dan menyusun kata. Diharapkan game ini bisa membantu para orang tua dan guru didik dalam pengenalan bahasa Inggris kepada anak usia dini.Kata kunci: Game Edukasi, Pengenalan Bahasa Inggris, Construct 2, HTML5 dan Multiplatform.   

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

josinfo

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JOSIKOM adalah Jurnal Online Sistem Informasi STMIK STIKOM Bali yang memuat artikel-artikel ilmiah hasil penelitian dosen dan mahasiswa Program Studi Sistem Informasi STMIK STIKOM ...