Imtiyaz : Jurnal Ilmu Keislaman
Vol. 5 No. 2 (2021): September

KAJIAN METODE PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN USIA DEWASA DENGAN PENDEKATAN KONSEP ANDRAGOGI

Heri Rifhan Halili (STAI Muhammadiyah Probolinggo)



Article Info

Publish Date
14 Mar 2022

Abstract

Para Ulama menyebutkan bahwa hukum seorang muslim mampu membaca al-Qur’an dengan baik dan benar adalah fardhu ‘ain, agar terhidar dari kesalahan yang dapat merubah makna dari ayat yang dibaca. Namun realita dan fakta menunjukkan hal yang berbeda. Institut Ilmu al-Qur’an Jakarta dalam penelitiannya yang dipublikasikan tahun 2018 menyebut, jumlah umat islam di Indonesia yang mampu membaca al-Qur’an dengan baik dan benar masih cukup rendah, yaitu berkisar 20% dari total seluruh umat islam yang ada. Salah satu faktor penyebabnya pada kalangan orang dewasa adalah minimnya metode pembelajaran membaca al-Qur’an yang dirancang khusus untuk memenuhi gaya dan psikologi belajar membaca al-Qur’an orang dewasa. Penelitian ini mengkaji tentang metode pembelajaran pembaca al-Qur’an untuk orang dewasa dengan pendekatan konsep andragogi. Menggunakan metode penelitian studi literatur, yang dilakukan dengan menelaah sejumlah jurnal terkait dengan metode pembelajaran al-Qur’an orang dewasa dan seputar pembahasan konsep andragogi, yang kemudian digunakan mengindentifikasi apa permasalahan orang dewasa dalam belajar al-Qur’an, untuk selanjutnya menghasilakan metode pembelajaran membaca al-Qur’an yang sesuai dengan kebutuhan orang dewasa. Hasil penelitian. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa pembelajaran al-Qur’an pada orang dewasa dengan pendekatan konsep andragogi dapat dilakukan dengan merapkan sintaks pembelajaran yang disingkat dengan kalimat MUDAHKAN, yaitu: Motivasi, Ulangi sekilas pelajaran lama dan uraikan pelajaran baru, Dibaca - disimak - diulang-ulang, Apresiasi, Hormati, Konsepkan, Arahkan, dan Nilai atau evaluasi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Imtiyaz

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

Jurnal Ilmu Keislaman adalah Jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan oleh LP2M STAI Muhammadiyah Probolinggo. Jurnal ini Mengkhususkan diri pada pengkajian ilmu Keislaman baik itu artikel ilmiah maupun hasil ...