Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 4 No. 6 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Perputaran Modal Kerja, Perputaran Persediaan, Kebijakan Hutang, Arus Kas, Eaening Per Share dan Kebijakan Dividen Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Trade, Service and Investment Yang Terdaftar di BEI tahun 2019-2022

Annisa Nauli sinaga (Universitas Prima Indonesia)
Elmaria Malau (Universitas Prima Indonesia)
Putri Indah sasria Br Hutagaol (Universitas Prima Indonesia)
Mitha Christina Ginting (Universitas Methodist Indonesia)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah Perputaran Modal Kerja, Perputaran Persediaan, Kebijakan Hutang, Arus Kas, Earning Per Share, Kebijakan Dividen memiliki pengaruh terhadap Profitabilitas. penelitian ini dilakukan pada perusahaan Trade, Service and Investment yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2019-2022 dengan populasi penelitian sebanyak dua ratus tujuh (207) perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling lalu diperoleh total sampel sebanyak delapan puluh empat (84). Data yang digunakan adalah laporan keuangan dari masing-masing perusahaan sampel yang dipublikasikan di www.idx.id . Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial peputaran modal kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap  profitabilitas, perputaran persediaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap  profitabilitas, kebijakan hutang berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap  profitabilitas, arus kas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap  profitabilitas, earning per share berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas, kebijakan dividen berpengaruh negatif dan signifikan terhadap  profitabilitas. Secara simultan perputaran modal kerja, perputaran persediaan, kebijakan hutang, arus kas, earning per share, kebijakan dividen berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas pada perusahaan Trade, service and investment yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2022.  

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...