Jurnal IPTEK-KOM (Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Komunikasi)
Vol 15, No 2 (2013): JURNAL IPTEKKOM : Jurnal Ilmu Pengetahuan & Teknologi Informasi

Model Pengelolaan Komunikasi Politik di Media Online

widodo Agus Setianto (Jurusan Ilmu Komunikasi FISIPOL UGM)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2013

Abstract

Penggunaan media online sebagai sarana komunikasi politik menarik untuk diteliti. Tujuan dari penelitian ini adalah mencari model pengelolaan komunikasi politik di media online. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus deskriptif. Model pengelolaan media online Partai Gerindra adalah dengan menjadikan semua saluran komunikasi politik di media online sebagai kesatuan jaringan integratif, dengan pola hubungan interaksi berpola sentrum dan periferi dimana website DPP Partai Gerindra menjadi sentrum, sementara jaringan komunikasi online dari pengurus daerah, pengurus cabang, individu dan komunitas menjadi periferi yang berperan sebagai media ekstensi bagi DPP Partai Gerindra. Model pengelolaan konten media online khususnya pada website DPP Partai Gerindra mengikuti model komprehensif dengan memasukkan banyak fitur yang sejalan dan mendukung idiologi dan program-program Partai Gerindra yang diharapkan dapat menjadi daya tarik dan menumbuhkan simpati publik untuk bergabung dan memenangkan Partai Gerindra dalam memperjuangkan Prabowo Subianto sebagai Presiden RI 2014 – 2019 pada pemilu 2014 mendatang.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

IPTEKKOM

Publisher

Subject

Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

Jurnal IPTEK-KOM : Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Komunikasi merupakan jurnal penelitian dalam bidang komunikasi dan teknologi informasi yang diterbitkan oleh Balai Pengkajian dan Pengembangan Komunikasi dan Informatika (BPPKI) Yogyakarta. BPPKI Yogyakarta adalah Unit Pelayan Teknis di bawah ...