Jurnal Akuntansi, Keuangan dan Audit (JAKA)
Vol 2 No 1 (2017): JURNAL AKUNTANSI, KEUANGAN DAN AUDIT

KAJIAN TENTANG PEMBENTUKAN KAWASAN EKONOMI KHUSUS KABUPATEN KUPANG:ANALISIS PELUANG DAN TANTANGAN PERTUMBUHAN EKONOMI DAERAH DAN PERTUMBUHAN PAD

Meyulinda Aviana Elim (Politeknik Negeri Kupang)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2018

Abstract

letak goegrafis yang strategis di antara negara perbatasan dan beberapa kota di Indonesia, seharusnya memberikan manfaat yang besar bagi pertumbuhan ekonomi daerah dan PAD di Kabupaten Kupang. Namun hal ini belum terjadi, karena factor sumber daya yang tersedia,biaya investasi yang tinggi, serta infrastruktur yang belum memadai dalam mendukung roda perekonomian di Kabupaten Kupang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peluang dan tantangan kawasan-kawasan di Kabupaten Kupang yang berpotensi untuk diusulkan dan ditetapkan menjadi kawasan ekonomi khusus dalam rangka pengembangan kawasan strategis dan pembangunan ekonomi di Kabupaten Kupang dengan melihat pada pertumbuhan ekonomi daerah dan pertumbuhan PAD. Kajian desain kawasan Ekonomi khusus Kabupaten Kupang dilakukan terhadap 4(empat) variable yaitu: (1). Sumber daya alam (2) Sumber daya manusia, (3)ekonomi, dan (4)social budaya. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT dengan terlebih dahulu mengidentifikasi variable sumber daya alam, sumber daya manusia,ekonomi serta social budaya. Dati hasil analisis SWOT berdasarkan hasil matrik IFAS dapat diketahui bahwa skor total peubah atau variable kekuatan (1,969) lebih besar daripada skor total peubah atau variable kelemahan (1,457)sehingga dapat dikatakan bahwa dalam penetapan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Kabupaten Kupang, peubah atau variable kekuatan lebih berpengaruh dibandingkan dengan peubah atau variable kelemahan. Sementara berdasarkan hasil matrik EFAS dapat diketahui bahwa skor total peubah atau variable peluang (2,810)lebih besar daripada skor total peubah atau variable ancaman ( 0,983) sehingga dapat dikatakan bahwa dalam penetapan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Kabupaten Kupang, peubah atau variable peluang lebih berpengaruh dibandingkan dengan peubah atau variable ancaman.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jaka

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JAKA Scientific Journal is published by the Accounting department, Kupang State Polytechnic. This journal is published twice (June and December) a year and accepts articles in the fields of: Accountancy Finance ...