Penelitian Tindakan Kelas ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada Mata Pelajaran Matematika. Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajari siswa dengan model pembelajaran PROBLEM-BASED LEARNING Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang merupakan 4 tahapan yaitu, perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Pada pembelajaran ini dilaksanakam sebanyak 2 siklus. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan observasi. siklus I dari 10 orang peserta didik 6 orang mendapat nilai dibawah KKM dengan persentase 60% dan 4 orang mendapat nilai di atas KKM dengan persentase 40%. Pada siklus II dari 10 orang peserta didik 8 orang mendapat nilai diatas KKM dengan persentase 80% dan peserta didik yang mendapat nilai dibawah KKM hanya 2 orang peserta didik dengan persentase 20%.Hasil akhir dari penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa kelas II SDN 012 Sibiruang. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan penerapan pembelajaran dengan model Problem Based Learning (PBL) dalam meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa kelas III SDN 012 Sibiruang Tahun Pelajaran 2021/2022.
Copyrights © 2024