Tujuan dari dilakukannya penelitian ini yaitu untuk menguji seberapa spesifiknya pengaruh dari profesionalisme kerja, kompetensi dan loyalitas kerja terhadap kinerja pegawai di LPD Di Kecamatan Buleleng. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, jumlah sample pada penelitian ini sebanyak 101 pegawai yang dipilih menggunakan teknik sample jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi,dan angket/kuesioner dengan menggunakn skala likert 1-5. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan aplikasi SPSS Versi 21.0 for windows. hasil Penelitian menunjukkan bahwa profesionalisme kerja, Kompetensi, Loyalitas Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai LPD di Kecamatan Buleleng.
Copyrights © 2024