Distilat: Jurnal Teknologi Separasi
Vol. 7 No. 2 (2021): August 2021

PERANCANGAN REAKTOR KONTINYU UNTUK REAKSI SAPONIFIKASI MENGGUNAKAN MINYAK KELAPA SAWIT

Murtadho, Faishal Arif (Unknown)
Suryandari, Ade Sonya (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2021

Abstract

Produksi kelapa sawit di Indonesia pertahunnya digunakan untuk memenuhi kebutuhan industri dan masyarakat sehari-hari. Hal ini merupakan peluang untuk pengembangan kelapa sawit menjadi aneka produk yang bermanfaat. Produk bermanfaat yang dihasilkan oleh kelapa sawit seperti minyak goreng, sabun mandi cair, parfum dsb. Salah satu produk yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan kulit adalah sabun mandi cair yang terbuat dari kelapa sawit yang direaksikan dengan KOH dengan menggunakan reaktor tangki berpengaduk secara kontinyu. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang reaktor untuk mereaksikan minyak kelapa sawit dan KOH melalui reaksi saponifikasi. Perancangan dilakukan dengan menentukan jenis reaktor berpengaduk yang akan dipakai kemudian melakukan perhitungan dan penentuan diameter reaktor berpengaduk, jenis material, tutup atas dan bawah,stress maksimum yang terjadi tiap komponen. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa dimensi yang sesuai dengan spesifikasi yang diperlukan adalah reaktor berdiameter 0.6508 m dan tingginya 1.224 m. Kemudian panjang pengaduk 1.005 m dengan tutup atas tipe standard dished dan tutup bawah tipe conical serta untuk jenis materialnya menggunakan SA-240 Grade C type 347.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

distilat

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering

Description

Distilat: Jurnal Teknologi Separasi is an Open Access Journal with manuscripts in the form of research articles, literature review, or case reports that have not been accepted for publication or even published in other scientific ...