Model Promosi Kesehatan (HPM) merupakan teori yang menjelaskan interaksi faktor lingkungan dan persepsi individu yang dapat mempengaruhi perilaku kesehatan. Berdasarkan teori Model Promosi Kesehatan dijelaskan mengapa individu melakukan atau tidak melakukan perilaku kesehatan dan bagaimana individu mengubah perilaku negatif atau menerapkan perilaku kesehatan baru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan intervensi pendidik sebaya dan media leaflet terhadap hambatan tindakan dalam mengonsumsi tablet suplemen darah. Jenis penelitian ini menggunakan desain penelitian Experimental Factorial Design dengan 2 variabel independen. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pendidik sebaya mempunyai pengaruh terhadap persepsi hambatan bertindak sehingga mampu meningkatkan perilaku kepatuhan mengonsumsi tablet suplemen darah di SMAN 4 Maros. Saran dalam penelitian ini adalah bagi remaja putri lebih meningkatkan perilaku kepatuhan konsumsi tablet tambah darah dan bagi peneliti selanjutnya sebaiknya menggunakan mix method dengan melakukan kegiatan lintas program sekolah dan puskesmas.
Copyrights © 2024