Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem informasi status guru aktif di Ponpes Markaz Khidmat Islam, dengan tujuan meningkatkan efisiensi pengelolaan dan kualitas pendidikan yang disediakan oleh lembaga tersebut. Dalam penelitian ini, dilakukan analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, evaluasi, dan validasi sistem informasi. Hasil validasi menunjukkan bahwa sistem informasi yang dibuat dapat melakukan proses CRUD (Create, Read, Update, Delete) dengan baik, sehingga diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan dalam pengelolaan status guru aktif dan meningkatkan efektivitas operasional di Ponpes Markaz Khidmat Islam.
Copyrights © 2023