Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol 2 No 3 (2024): Edisi Januari 2024 - April 2024

Pengaruh Rekrutmen Dan Pelatihan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Pegawai Di Universitas Tjut Nyak Dhien Medan

Mirna Anggelia (Universitas Tjut Nyak Dhien)



Article Info

Publish Date
20 Apr 2024

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengamati sejauh mana Rekrutmen dan Pelatihan memengaruhi Produktivitas Pegawai di Universitas Tjut Nyak Dhien, Medan. Dilakukan secara kuantitatif dengan 46 partisipan melalui total sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan regresi linear berganda serta uji hipotesis (uji t, uji F) dengan SPSS Versi 25. Hasilnya menunjukkan bahwa Rekrutmen dan Pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Pegawai. Koefisien determinasi R2 sebesar 0,421, menandakan kontribusi Rekrutmen dan Pelatihan terhadap Produktivitas Pegawai sebesar 42,1%, dengan 57,9% dipengaruhi oleh faktor lain. Studi ini memberikan wawasan untuk meningkatkan efektivitas organisasi di Universitas Tjut Nyak Dhien, Medan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jmdb

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

manajemen pemasaran, sumber daya manusia, keuangan & aplikasi pasar modal, bisnis syariah, kewirausahaan, kemitraan, operasional termasuk logistic, manajemen perpajakan, manajemen syariah, ekonomi syariah, dan manajemen pemerintahan, akuntansi serta ekonomi ...