Jurnal Pasopati : Pengabdian Masyarakat dan Inovasi Pengembangan Teknologi
Vol 5, No 4 (2023)

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PELATIHAN TEKNOLOGI HIDROPONIK UNTUK KETAHANAN PANGAN

Widowati Widowati (Department of Mathematics, Universitas Diponegoro Jl. Prof. Sudarto, SH, Tembalang, Semarang, Indonesia 50275)
Jafron W Hidayat (Departemen Biologi, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro Jl. Prof. H. Soedarto, S. H. Tembalang, Semarang 50275)
Susilo Hariyanto (Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro Jl. Prof. H. Soedarto, S. H. Tembalang, Semarang 50275)
Eka Triyana (Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro Jl. Prof. H. Soedarto, S. H. Tembalang, Semarang 50275)
Rizki C. A. Ariyani (Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro Jl. Prof. H. Soedarto, S. H. Tembalang, Semarang 50275)
Rara Wardhani (Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro Jl. Prof. H. Soedarto, S. H. Tembalang, Semarang 50275)
Tiara A Permatasaro (Departemen Matematika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro Jl. Prof. H. Soedarto, S. H. Tembalang, Semarang 50275)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Kelurahan Rowosari merupakan salah satu wilayah di Kecamatan Tembalang, Kota Semarang yang memiliki potensi pengembangan di bidang pertanian karena mayoritas rumah warga di wilayah tersebut memiliki lahan pekarangan yang cukup luas. Namun hal ini tidak didukung dengan kondisi lahan pertanian yang tidak aktif akibat kekeringan. Berdasarkan permasalahan tersebut, diadakan kegiatan pelatihan teknologi hidroponik untuk ketahanan pangan. Hidroponik merupakan metode budidaya tanaman tanpa menggunakan media tanah. Hidroponik dapat diterapkan pada lahan yang sempit dengan kebutuhan air yang lebih sedikit. Jenis tanaman yang ditanam dengan sistem hidroponik adalah pakcoy, sawi, dan selada. Tanaman ini merupakan tanaman sehat untuk dikonsumsi dan praktis dalam perawatan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan teknologi hidroponik kombinasi sistem Deep Flow Technique dan Nutrient Film Technique. Pelatihan ini dilakukan di Kelurahan Rowosari, Semarang. Metode yang digunakan adalah metode ceramah dan tanya jawab, praktek pemilihan benih hidroponik, praktek membuat pupuk, praktek melarutkan nutrisi hidroponik, pembuatan green house dan praktek instalasi hidroponik, cara budidaya hidroponik dan pemeliharaannya. Kegiatan ini dilaksanakan mulai bulan September-November 2022. Kegiatan ini dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat Rowosari karena masyarakat Rowosari mendapat bekal ketrampilan untuk membudidayakan tanaman secara hidroponik sehingga masyarakat yang semula masih menggunakan pertanian konvensional dapat beralih menjadi pusat pertanian hidroponikKata kunci: Kelurahan Rowosari, Pelatihan Teknologi Hidroponik, Hidroponik, Lahan Sempit, Pertanian Konvensional, Pertanian Hidroponik

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pasopati

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Electrical & Electronics Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering

Description

urnal Pasopati : Pengabdian Masyarakat dan Inovasi Pengembangan Teknologi, adalah jurnal ilmiah nasional sebagai media bagi para akademisi untuk mempublikasikan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di bidang teknologi pada khususnya dan bidang lain pada umumnya. Jurnal PASOPATI terdaftar dalam ...