Pendahuluan: Masalah gizi di Indonesia yang menjadi perhatian utama saat ini adalah gizi kurang pada anak balita yang tergolong dalam periode emas 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Angka stunting di Indonesia masih relatif tinggi, faktor resiko penyebab stunting di Indonesia kekurangan asupan gizi terutama pada bayi dan balita. Infant Young Child Feeding (IYCF) Practice merupakan kunci utama untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan anak dan meningkatkan kelangsungan hidup seorang anak. Tujuan: Penelitian bertujuan untuk menganalisis kejadian stunting berdasarkan IYCF pada 1000 hari pertama kehidupan di Kota Padang Panjang. Metode: Jenis penelitian menggunakan rancangan kualitatif menggunakan wawancara dan observasi. Data dianalisis berdasarkan keterangan dan jawaban yang disampaikan oleh informan. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Hasil: analisis didapatkan bahwa Infant Young Child Feeding (IYCF) Practice dapat mempengaruhi kejadian Stunting. Kesimpulan: Penelitian ini pemberian ASI ekslusif, MP-ASI dan keanekaragaman makanan dapat menyebabkan kejadian stunting. Saran untuk ibu-ibu yang memiliki balita dapat mempraktekkan secara rutin sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan anak balita.
Copyrights © 2024