INDONESIAN MINING PROFESSIONALS JOURNAL
Vol 5, No 2 (2023): November

OPTIMALISASI BATUBARA DENGAN MENGHILANGKAN PROSES CLEANING DAN PENGARUHNYA TERHADAP KUALITAS BATUBARA DI PT BORNEO INDOBARA

Sandi Kurniawan (Strategic Long Term Planning &
Optimization Department, PT Borneo Indobara)

Abdullah Alghani (Strategic Long Term Planning & Optimization Department, PT Borneo Indobara)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2024

Abstract

Percepatan mined out diperlukan demi mendukung ketercapaian target produksi batubara dan kesiapan area kerja untuk selanjutnya digunakan sebagai lokasi disposal. Seiring dengan kemajuan tambang ke arah highwall ditemukan bahwa seam tipis semakin berkembang yang menyebabkan terhambatnya proses mined out dimana salah satu faktor penyebabnya adalah perulangan rangkaian proses coal getting dari mulai pengupasan material penutup, pembersihan roof (cleaning), hingga pengambilan batubara. Demi meningkatkan produktifitas, percepatan mined out, dan usaha melaksanakan amanat konservasi yang tertuang dalam Undang – Undang No. 3 Tahun 2020, maka dilakukan percobaan pengambilan batubara tanpa proses cleaning yang dapat mengoptimalkan 0.05 m lapisan batubara yang umumnya tergerus saat dilakukan proses cleaning tersebut. Penelitian dilakukan di tiga area operasi PT Borneo Indobara yaitu Pit KGH (Seam H), KGR (Seam BL), dan KGB (Seam F) dimana dilakukan uji coba pengambilan batubara tanpa proses cleaning dan dilakukan analisis pengaruhnya terhadap kualitas batubara. Berdasarkan hasil uji kualitas, didapatkan adanya peningkatan pada nilai ash di seluruh area uji dari rata - rata 4.46 menjadi 15.42 dan peningkatan nilai total sulphur (TS) di Pit KGB dan KGH dari 0.13 menjadi 0.30. Peningkatan nilai TS yang signifikan terjadi di Pit KGR dari        0.27 menjadi 3.04. Sementara itu hasil uji kualitas lainnya dapat dikatakan tidak mengalami pemburukan. Kualitas batubara dapat dipertahankan agar sesuai dengan produk yang diharapkan dengan dilakukannya proses pencampuran batubara di area  Run of Mine (ROM) dengan rasio 18 : 1 di Pit KGB, 10 : 1 di Pit KGR, dan 17 : 1 di Pit KGH

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

impj

Publisher

Subject

Aerospace Engineering

Description

This Journal is published periodically two times annually : April and October, containing papers of research and development for mineral and coal, including Mining Exploration, Surface Mine System and Operation, Underground Mine System and Operation, Geotechnical, Mine Safety and Mine Environment, ...