Journal of Nursing Practice and Education
Vol 4 No 1 (2023): Journal of Nursing Practice and Education

Pengaruh senam diabetes terhadap penurunan risiko ulkus diabetik pada penderita diabetes melitus tipe II di Desa Sukamaju wilayah kerja UPTD Puskesmas Kadudampit Kabupaten Sukabumi

Dewi, Rosliana (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Latar Belakang : Diabetes Melitus merupakan gangguan metabolik tidak menular yang melanda jutaan orang di seluruh dunia. Komplikasi yang paling umum terjadi pada penderita diabetes melitus ialah ulkus diabetik. Salah satu intervensi ulkus diabetik yang dapat dilakukan adalah senam diabetes. Kebaharuan dalam penelitian ini ialah menganalisis pengaruh senam diabetes terhadap penurunan risiko ulkus diabetik pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam diabetes terhadap penurunan risiko ulkus diabetik.Metode: Jenis penelitian ini menggunakan quasi experiment. Populasi adalah penderita diabetes melitus tipe II dengan sampel 36 orang terbagi kedalam kelompok kontrol dan intervensi masing-masing sebanyak 18 responden dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Analisa data menggunakan Uji Paired Sample T-Test dan Uji Independent Sample T Test.Hasil: Hasil penelitian menunjukkan mean pre-test (7,39) dan post-test (6,22) kelompok kontrol, mean pre-test (5,11) dan post-test (2,56) kelompok intervensi. Terdapat pengaruh senam diabetes terhadap penurunan risiko ulkus diabetik pada kelompok kontrol (p-value 0,004) dan kelompok intervensi (p-value 0,000) serta terdapat perbedaan nilai risiko ulkus diabetik pada kelompok kontrol dan intervensi (p-value 0,003).Kesimpulan: Terdapat pengaruh senam diabetes terhadap penurunan risiko ulkus diabetik pada penderita diabetes melitus tipe II.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jnpe

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Medical Surgical Nursing Maternity Nursing Pediatric Nursing Psichiatric Nursing Comunity Nursing Nursing Management Emergency Nursing Gerontology Nursing Family ...