Jurnal Sahabat Keperawatan
Vol 1 No 02 (2019): Jurnal Sahabat Keperawatan, Agustus 2019

HUBUNGAN MOTIVASI UNTUK MENJADI PERAWAT PROFESIONAL DENGAN HASIL BELAJAR PADA MAHASISWA SEMESTER V TINGKAT III AKADEMI KEPERAWATAN PEMERINTAH KABUPATEN BELU TAHUN AJARAN 2014/2015

Antonius Edi Dasi Seran (Unknown)
Gaudentiana Un Bria (Unknown)
Christina Marina Meo (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2019

Abstract

Motivasi merupakan salah satu faktor yang sangat berpengaruh bagi seorang mahasiswa karena motivasi juga ikut menentukan keberhasilan mahasiswa baik selama mengikuti pendidikan maupun setelah selesai mengikuti pendidikan. Penelitian ini dilakukan untuk mencari hubungan motivasi untuk menjadi perawat profesional dengan hasil belajar pada mahasiswa semester V Akper Pemkab Belu TA 2014/2015. Penelitian ini menggunakan metode cross-sectional kuantitatif. Analisis data menggunakan uji univarat dan bivariat. Pengujian menggunakan chi-square secara komputerisasi. Hasil analis univariat: 57.9% mahasiswa memiliki motivasi intrinsik rendah, 52.9% mahasiswa memiliki motivasi ekstrinsik tinggi untuk menjadi, 52.1% mahasiswa memiliki motivasi yang rendah, 47.9% mahasiswa memiliki motivasi yang tinggi, 96.7% mahasiswa memiliki rentang IP dengan kategori sangat memuaskan. Hasil analisis bivariat bahwa tidak ada hubungan antara motivasi intrinsik, ekstrinsik, dan motivasi untuk menjadi perawat profesional dengan hasil belajar.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JSK

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Sahabat Keperawatan Universitas Timor adalah jurnal akses bebas yang mengulas tentang Keperawatan dan Kesehatan secara umum. Semua artikel yang diterbitkan melalui proses peer review. Diterbitkan dua kali dalam setahun, pada bulan Februari dan Agustus. Setiap kali diterbitkan paling sedikit ...