Di era globalisasi dan desentralisasi saat ini, tuntutan terhadap akuntabilitas dan transparansi sektor publik semakin meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pengukuran kinerja sektor publik dalam mewujudkan good governance, mengidentifikasi tantangan yang dihadapi dalam pengukuran kinerja sektor publik, dan merumuskan rekomendasi untuk mengatasi tantangan tersebut. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kepustakaan atau studi literatur dimana peneliti mengandalkan berbagai literatur untuk memperoleh data penelitian dan menggunakan pendekatan kualitatif karena data yang dihasilkan berupa kata atau deskripsi dengan data sekunder yaitu dokumentasi. Terdapat beberapa tantangan yang dihadapi dalam pengukuran kinerja sektor publik, yaitu kurangnya pemahaman tentang konsep pengukuran kinerja, kurangnya data dan informasi, kurangnya sumber daya manusia, dan kurangnya dukungan anggaran.
Copyrights © 2024