Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Proses Delivery Ekspor pada Terminal Petikemas PT. Mustika Alam Lestari

Sahara, Siti (Unknown)
Sandy, Novi Pramita (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2024

Abstract

Perdagangan berperan penting dalam meningkatkan pembangunan ekonomi dari beberapa negara untuk perkembangan stabilitas ekonomi. Pelabuhan merupakan salah satu rantai perdagangan terpenting antar pulau maupun internasional. Kegiatan ekspor berperan dalam perekonomian suatu negara dapat menghasilkan barang dan jasa dalam mengembangkan usaha di luar negeri. Proses pengiriman ekspor dapat melibatkan berbagai pihak eksportir, perusahaan logistik, Bea Cukai dan Karantina dalam pengiriman barang yang akan dikirim keluar negara. Terminal petikemas adalah sebagai tempat penyimpanan petikemas dalam menangani kargo ekspor maupun impor dengan menggunakan peralatan khusus untuk kegiatan bongkar muat kontainer secara efisien. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui proses dalam pengiriman barang ekspor pada terminal petikemas PT. Mustika Alam Lestari. Penelitian yang menggunakan metode kualitatif dengan data deskriptif berupa kata tertulis maupun lisan dengan mencakup gambaran objek berdasarkan data yang dikumpulkan di lapangan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Penelitian melibatkan pengumpulan data dengan informasi melalui interaksi pada karyawan yang diuraikan secara deskriptif tentang kegiatan ekspor pada perusahaan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian dengan cara mengamati, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian membuktikan bahwa proses pengiriman ekspor di terminal petikemas PT. Mustika Alam Lestari sudah cukup baik. Kendala yang terdapat yaitu kelengkapan dokumen pada customer atau ketidaksamaan dokumen dengan fisik yang customer miliki.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...