Jurnal Sosial dan Teknologi
Vol. 2 No. 5 (2022): Jurnal Sosial dan Teknologi

Penerapan Metode Technology Acceptance Model dalam Mengukur Pengaruh Kepercayaan Dan Kemudahan Penggunaan Terhadap Minat Beli

Nurma Yunita (STMIK Borneo Internasional)
Dila Seltika Canta (STMIK Borneo Internasional)



Article Info

Publish Date
15 May 2022

Abstract

Tokopedia.com merupakan salah satu mall online di Indonesia yang mengusung model bisnis marketplace dan mall online. Tokopedia memungkinkan setiap individu, toko kecil dan brand untuk membuka dan mengelola toko online. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa apakah kepercayaan, kemudahan penggunaan serta kepercayaan dan kemudahan penggunaan berpengaruh terhadap minat beli pada aplikasi tokopedia khususnya warga Desa sotek rt.10 Kecamatan Penajam. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dengan 73 orang responden pengguna aktif Tokopedia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode TAM (Technology Acceptance Model). Metode pengumpulan menggunakan kuesioner yang telah dibagikan ke 73 responden secara langsung dan dilakukan uji validitas dan uji reliabilitas yang menghasilkan 100% pernyataan dikatakan valid dan layak untuk digunakan. Metode penelitian menggunakan uji t dan uji f dengan bantuan software SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pengaruh kepercayaan (Perceived trust) berpengaruh terhadap minat beli pada aplikasi Tokopedia, dapat dilihat dari analisis nilai T hitung > T tabel (2,609 > 1,993) dan nilai signifikansinya lebih kecil dari pada alpha (0.011 < 0.05). Pada Kemudahan penggunaan (Perceived easy of use) tidak berpengaruh terhadap minat beli pada Aplikasi Tokopedia, dapat dilihat dari analisis nilai T hitung < T tabel (-0.353 <1.993) dan nilai signifikansinya lebih besar dari pada alpha (0.725 > 0.05).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

sostech

Publisher

Subject

Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Journal of Social Technology is a journal published once a month by CV. Syntax Corporation Indonesia. The Journal of Social Technology will publish scientific articles in the broad scope of social sciences and broad technological sciences such as information systems, information technology, and ...