Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami laporan keuangan pada Panti Asuhan Gratia Children berdasarkan ISAK 35 yang diterbitkan oleh Ikatan Akuntansi Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui teknik wawancara dan observasi pada Panti Asuhan Gratia Children. Hasil dari penelitian dalam penyusunan laporan keuangan Panti Asuhan Gratia Children hanya melakukan pencatatan pengeluaran dan pemasukan saja. Penyajian laporan keuangan Panti Asuhan Gratia Children belum sesuai dengan apa yang dijelaskan dalam ISAK 35, kemudian peneliti memberikan rekomendasi penyajian laporan keuangan yang sesuai dengan ISAK 35. Kendala yang dialami oleh Panti Asuhan Gratia Children dalam penerapan ISAK 35 adalah minimnya informasi dan sosialisasi tentang pelaporan keuangan khususnya ISAK 35 yang mereka dapat.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024