Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel Penilaian Prestasi Kerja yang terdiri atas Kinerja Pegawai dan Perilaku Pegawai terhadap variabel Promosi Jabatan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Pengujian ini dilakukan dengan dengan menggunakan program SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa simultan Kinerja Pegawai dan Perilaku Kerja berpengaruh secara signifikan terhadap Promosi Jabatan. Namun secara individual Kinerja Pegawai tidak berpengaruh secara siginifikan terhadap Promosi Jabatan dan Perilaku Kerja berpengaruh secara signifikan terhadap Promosi Jabatan.
Copyrights © 2019