Pentingnya penggunaan media sosial dalam strategi pemasaran PT Virgo Barokah Food dibahas dalam artikel ini. Dengan meningkatnya akses internet dan penggunaan media sosial, perusahaan perlu memahami cara mengoptimalkan penggunaan media sosial untuk mencapai tujuan pemasaran PT Virgo Barokah Food. Artikel ini membahas berbagai cara untuk mengoptimalkan penggunaan media sosial, termasuk mengidentifikasi target audiens, menyediakan konten yang relevan, melakukan pengukuran kinerja, dan memasukkannya ke dalam strategi pemasaran keseluruhan. Perusahaan dapat mengikuti langkah-langkah ini untuk meningkatkan konversi, keterlibatan, dan visibilitas di media sosial. Peneliti menerapkan metodologi penelitian kualitatif, dengan menganalisis laporan Perusahaan, wawancara mendalam dengan pemilik dan konsumen.Kata Kunci : Media Sosial, Pemasaran, Optimis
Copyrights © 2024