Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi, independensi, dan tekanan waktu terhadap kualitas reviu Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD). Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang dilakukan di Inspektorat daerah provinsi yaitu Daerah Istimewa Yogyakarta. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 109 pegawai, sedangkan sampel sebagai responden berjumlah 40 pegawai diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data yang digunakan merupakan data primer yang dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner secara langsung. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan IBM SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi, independensi, dan tekanan waktu berpengaruh terhadap kualitas reviu Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD).Kata kunci. Independensi; Kompetensi; Kualitas Reviu; Tekanan Waktu.
Copyrights © 2023