Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya antusiasme peserta didik dalam mengikuti evaluasi pembelajaran Bahasa Indonesia karena alat evaluasi yang kurang menarik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penggunaan, pengaruh, serta respon peserta didik terhadap Wordwall. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Wordwall terbukti meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya antusiasme dan keaktifan peserta didik dalam mengikuti evaluasi pembelajaran, serta meningkatnya rata-rata hasil belajar. Respon peserta didik terhadap penggunaan Wordwall sangat positif, mereka merasa bahwa Wordwall membuat pembelajaran menjadi lebih menarik dan mudah dipahami. Berdasarkan penelitian ini ditemukan bahwa Wordwall dapat menjadi media evaluasi pembelajaran Bahasa Indonesia yang efektif dan menyenangkan bagi peserta didik kelas 2 SD. Kata Kunci: Evaluasi, Pembelajaran, Wordwall.
Copyrights © 2024