Wacana, Jurnal Sosial dan Humaniora
Vol. 19 No. 1 (2016)

Pencapaian Target Penerimaan Pajak Atas Kegiatan Pemeriksaan (Studi pada Kantor Pelayanan Pajak Madya Malang)

Mohammad Yamin (Unknown)
Erwin Saraswati (Unknown)
Endang Mardiati (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penyebab pemeriksa pajak tidak dapat mencapai rencana penerimaan pajak dari kegiatan pemeriksaan serta alternatif solusi yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan penerimaan pajak dari kegiatan pemeriksaan di masa yang akan datang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data dokumentasi dari kegiatan pemeriksaan berupa SP2 dan penerimaan pajak dari kegiatan pemeriksaan serta wawancara dengan pemeriksa pajak. Teknik analisis data menggunakan model Miles and Huberman. Hasilnya menunjukkan beberapa temuan, pertama, proses pemeriksaan pajak seharusnya berpedoman pada Pasal 8 PMK Nomor 17/PMK.03/2013 tentang tata cara pemeriksaan. Kedua, penyebab pemeriksa pajak tidak dapat mencapai target penerimaan pajak disebabkan tidak dilakukannya tahapan pemeriksaan sesuai Pasal 8 PMK Nomor 17/PMK.03/2013 dan Wajib Pajak tidak melunasi SKP yang diterbitkan oleh pemeriksa. Dengan demikian, perlu dilakukan upaya agar proses pemeriksaan sesuai Pasal 8 PMK No. 17/PMK.03/2013.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

wacana

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

This journal has a focus on inter and multidisciplinary studies of social sciences and humanities. The scope is the socio-cultural phenomenon, the history, and transformation of society, changes, and stagnation of socio-political institutions, actor orientation, and behavior, the performance of ...