JIAR
Vol 3 No 1 (2019): Jurnal Ilmiah Akuntansi Rahmaniyah (JIAR)

PENGARUH KETERLIBATAN PEMAKAI DAN DUKUNGAN MANAJEMEN PUNCAK TERHADAP KINERJA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) TBK KANTOR CABANG TELUK BETUNG

Ritali Evi Mudrikah (Universitas Malahayati Bandar Lampung)
Muhammad Luthfi (Universitas Malahayati Bandar Lampung)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2020

Abstract

Seiring dengan semakin berkembangnya Teknologi Informasi dalam kehidupan manusia, sehingga menuntut dunia perbankan untuk meningkatkan Teknologi Informasi yang digunakan. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang meningkatkan penggunaan sistem informasinya dengan aplikasi sistem Core Banking System (CBS) Brinet (BRI Integrated Network and Information System), untuk dapat memberikan pelayanan yang baik atau kepuasan terhadap nasabahnya. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja sistem informasi akuntansi. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah pemakai sistem informasi akuntansi pada Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Teluk Betung di Bandar Lampung. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 43 orang karyawan. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan variabel keterlibatan pemakai dan dukungan manajemen puncak berpengaruh dan signifikan terhadap kinerja sistem informasi akuntansi.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ak

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Akuntansi Rahmaniyah (e-ISSN: 2620-6110) is a peer reviewed journal published two times a year by Institut Rahmaniyah Sekayu (IRS). The aims of JIAR is to diseeminate the conceptual frame and ideas or research related accountancy, economy, business, and ...