Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknologi Laboratorium Medik Borneo
Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknologi Laboratorium Medik Borneo

GAMBARAB KADAR KOLESTEROL PADA REMAJA OBESITAS DI KELURAHAN AIR HITAM

Didi Irwadi (Unknown)
Edison Harianja (Unknown)
Zaenal Adi Susanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2021

Abstract

Obesitas merupakan kelebihan berat badan sebagai akibat dari penimbunan jaringan adiposa (lipid) pada tubuh yang berlebihan. Obesitas pada remaja adalah fenomena yang tersebar luas, dikarena pola hidup sehari hari.Pada obesitas kadar kolesterol, LDL-Kolesterol,dan Trigliserida cenderung meningkat dan kadar HDL-Kolesterol cenderung rendah keadaan ini akan menyebabkan dinding pembuluh darah koroner akan semakin menebal. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kadar lemak darah pada remaja obesitas dan melakukan edukasi tentang pencegahan kolesterol tinggi. Metode yang digunakan adalah deskriptif, dengan jumlah sampel 36 remaja kategori obesitas pada Kelurahan Air Hitam Samarinda. Kegiatan ini dilaksanakan pada 28 November 2021 dengan melakukan pemeriksaan kolesterol di Laboratorium Biomedik ITKES Wiyata Husada Samarinda dan edukasi pencegahan kolesterol tinggi di Kelurahan Air Hitam. Pada kegiatan ini diperoleh hasil ada 14 orang remaja obesitas dengan kadar kolesterol meningkat. Kegiatan ini terlaksana dengan peran aktif dari peserta.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

abd_mlt

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknologi Laboratorium Medik Borneo adalah sebuah jurnal akses terbuka yang diterbitkan dua kali setahun oleh Institut Teknologi Kesehatan dan Sains Wiyata Husada Samarinda. Jurnal ini merupakan media publikasi penelitian tentang segala aspek ilmu Teknologi Laboratorium ...