Jurnal Pengabdian Masyarakat IPTEK
Vol. 4 No. 1 (2024): Edisi Januari 2024

Pemanfaatan Platform Digital untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa di SMP Swasta Al-Hidayah Polonia

Panjaitan, Zaimah (Unknown)
Nofriansyah, Dicky (Unknown)
Halim, Luthfi (Unknown)
Nirmala, Annisa (Unknown)
Sobirin, Sobirin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2024

Abstract

Teknologi berkembang pesat sehingga menjadi hal yang wajib untuk dikuasi sejak di bangku sekolah. Platform digital telah hadir di setiap perangkat yang bisa diakses oleh siapa saja termasuk siswa Sekolah Menengah Tingkat Pertama (SMP). Permasalahan yang hadir pada saat ini adalah bagaimana platform digital yang telah mudah diakses dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa SMP. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki efektivitas pemanfaatan platform digital dalam meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP Swasta Al-Hidayah Polonia. Melalui pendekatan penelitian tindakan, studi ini melibatkan pengembangan dan implementasi platform digital khusus yang dirancang untuk mendukung proses pembelajaran di sekolah tersebut. Adapun metode yang dilakukan adalah dengan terjun langsung ke sekolah tersebut untuk memberikan arahan bagi siswa dan guru dalam memanfaatkan platform digital dalam kegiatan belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan platform digital secara signifikan berkontribusi terhadap peningkatan prestasi belajar siswa di berbagai mata pelajaran. Temuan ini memberikan dasar bagi pengembangan strategi pembelajaran yang lebih efektif dan berbasis teknologi untuk meningkatkan mutu pendidikan di SMP Swasta Al-Hidayah Polonia serta sekolah-sekolah lainnya. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

adbimasiptek

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal for publication of the results of Community Service Based on the Application of Science and Technology. The journal provides direct open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of ...