Jurnal Cakrawala Bahari
Vol. 3 No. 2 (2020): Jurnal Cakrawala Bahari

Pengaruh kesalahan pedoman terhadap letak pedoman magnet di kapal serta hubungannya dengan gerakan kapal

Saransi, Faisal (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2021

Abstract

Deviasi yang terjadi pada kapal dapat berbeda-beda ini disebabkan oleh arah haluan kapal tersebut sewaktu berlayar. Deviasi dapat berubah secara periodik terhadap benda yang terbuat dari besi dan baja yang bergerak dari suatu tempat di kapal. Deviasi yang terjadi pada pedoman magnet tetap ada pada kapal tapi besarnya deviasi dapat dikurangi dengan cara penimbalan. Prinsip kerja dari pedoman magnet senantiasa bekerja dibawah pengaruh medan magnet bumi. Konstruksi kapal yang terbuat dari besi/baja akan menerima secara langsung kuat medan magnet bumi, adanya pengaruh dari medan magnet luar dapat menimbulkan penyimpangan penunjukan pedoman (deviasi). Untuk menghilangkan secara mutlak pengaruh medan magnet terhadap pedoman tidak mungkin dapat dilakukan. Cara untuk memperkecil pengaruh kuat medan ini terhadap pedoman dengan jalan dilakukannya penimbalan, pengaruh deviasi tersebut dapat diatur sekecil mungkin bahkan dapat diusahakan menjadi tidak ada tetapi tidak secara keseluruhan hanya pada tempat-tempat tertentu saja.Untuk mempermudah pengoperasiannya cara yang terbaik adalah memasang pedoman magnet, tepat di atas garis lunas kapal, posisi ini lebih praktis karena letak garis layar sama dengan kelurusan garis lunas, hal ini diambil untuk mempermudah melihat haluan kapal. Pedoman magnet atau standar Compas wajib dilakukan pengujian Compasseren (penimbalan untuk memperbaiki deviasi yang terjadi), hasil Compasseren dicacat dalam daftar deviasi. Daftar deviasi sangat penting untuk perhitungan haluan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jcb

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Engineering

Description

Jurnal Cakrawala Bahari ISSN: 2809-4727 (Electornic) is a peer-reviewed scientific and open access journal published by Politeknik Pelayaran Sumatera Barat. The journal is dedicated to disseminating the conceptual thoughts, ideas, and research results that have been achieved in the area of maritime. ...