Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol 7 No 4 (2024): Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)

Pengaruh Pengendalian Internal, Ketaatan Aturan Akuntansi, Moralitas Individu Dan Sistem Informasi Akuntansi Terhadap Kecurangan Akuntansi

Widiasari Khoirunnisa (Universitas Stikubank)
Arief Himmawan Dwi Nugroho (Universitas Stikubank)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2024

Abstract

Masih banyaknya kasus kecurangan akuntansi yang terjadi pada perusahaan – perusahaan di Indonesia menandakan bahwa perusahaan kurang menerapkan pengawasan dalam manajemen keuangannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pengendalian Internal, Ketaatan Aturan Akuntansi, Moralitas Individu dan Sistem Informasi Akntansi pada Kecenderungan Kecurangan Akuntansi. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Theory Virtue. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT BPR di Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan teknik convinernce sampling. Sampel diambil adalah sebanyak 70 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan metode kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pengendalian internal, ketaatan aturan akuntansi, moralitas individu dan sistem informasi akuntansi berpengaruh signifikan negatif terhadap terjadinya kecurangan akuntansi pada PT BPR di Kota Semarang. Kata Kunci : Pengendalian Internal, Ketaatan Aturan Akuntansi, Moralitas Individu, Sistem Informasi Akuntansi, dan Kecurangan Akuntansi

Copyrights © 2024