JUSTICE: Journal of Social and Political Science
Vol 1 No 2 (2022): JUSTICE - Journal of Social and Political Science

Persepsi Masyarakat Terhadap Partai Politik Dalam Pemilihan Kepala Daerah di Kelurahan Laban Kabupaten Kendal Tahun 2020

Fatchuriza, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat dan Faktor – faktor yang mempengarui persepsi masyarakat terhadap partai politik dan pilkada tahun 2020 di Kelurahan Laban Kabupaten Kendal yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal antara lain tingkat pendidikan, kesadaran politik, motivasi dan pengalaman. Sedangkan faktor eksternal antara lain penyelenggara pemilu dan pemerintah, media promosi, lingkungan sekitar, dan permainan money politic. Pendekatan penelitian ini bersifat kualitatif, penjabaran dan jelas secara narasi. Metode dan dokumentasi , teknis analisis datanya adalah deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi masyarakat dikulurahan Laban kecamatan Kangkung kab Kendal dalam pemilihan kepala daerah tahun 2020 Masyarakat lebih memilih untuk bekerja daripada menggunakan hak pilihnya. Kesadaran politik warga negara menjadi faktor yang sangat berpengaruh dalam partisipasi politik masyarakat, artinya sebagai hal yang berhubungan pengetahuan dan kesadaran akan hak dan kewajiban yang berkaitan dengan lingkungan masyarakat dan kegiatan politik menjadi ukuran dan kesadaran seseorang terlibat dalam proses partisipasi politik. Tempat pemungutan suara yang jaraknya dirasa cukup jauh membuat masyarakat tidak memilih dalam pemilu, Selain itu terdapat alasan lain yang menyebabkan pemilih tidak dapat hadir ke TPS seperti sakit atau kelelahan yang membuat pemilih tidak bias keluar rumah. Sedang berada di luar kota. Serta masih mempunyai takut / was-was dengan adanya Covid-19 karena Pilkada dilakukan ditengah pandemi

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

journals

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Journal of Social and Political Science atau Justice merupakan jurnal Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Selamat Sri yang terbit setahun dua kali pada bulan Januari dan Juli. Isi dari jurnal ini merupakan tulisan yang diangkat dari hasil penelitian dan pemikiran konseptual di bidang ilmu ...