Journal of Comprehensive Science
Vol. 3 No. 7 (2024): Journal of Comprehensive Science (JCS)

Pengaruh Substitusi Puree Buah Alpukat (Persea Americana Mill) pada Pembuatan Pound Cake Terhadap Kualitas Fisik dan Daya Terima Konsumen

Ariibah, Dinda Hasnaa (Unknown)
Riska, Nur (Unknown)
Mahdiyah, Mahdiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh substitusi puree buah alpukat (persea americana mill) pada pembuatan pound cake terhadap kualitas fisik dan daya terima konsumen. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Pengolahan Pastry dan Bakery Program Studi Pendidikan Tata Boga, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Jakarta. Waktu penelitian dimulai pada bulan September 2023 hingga Juli 2024. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen. Sampel penelitian yang digunakan adalah pound cake substitusi puree buah alpukat sebanyak 40%, 50%, dan 60%. Uji daya terima konsumen dilakukan kepada 30 panelis agak terlatih yang menilai beberapa aspek organoleptik berdasarkan tingkat kesukaan. Uji kualitas fisik daya kembang dilakukan untuk menguji kenaikan tinggi pound cake sebelum dan setelah dipanggang. Berdasarkan hasil uji hipotesis statistik uji kualitas fisik dengan menggunakan uji Anova menunjukan bahwa aspek daya kembang tidak terdapat pengaruh substitusi puree buah alpukat pada pembuatan pound cake. Berdasarkan hasil uji hipotesis statistik daya terima konsumen dengan menggunakan uji friedman menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh substitusi puree buah alpukat pada aspek warna bagian luar, aroma, rasa manis, rasa buah alpukat, dan pori-pori. Sedangkan terdapat pengaruh pada aspek warna bagian dalam dan tekstur. Dilakukan uji lanjutan Tukey’s pada aspek warna bagian dalam dan tekstur. Berdasarkan uji tersebut, dapat disimpulkan bahwa merekomendasikan produk pound cake dengan substitusi puree buah alpukat 40% merupakan produk yang paling disukai oleh konsumen.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jcs

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science

Description

This journal publishes research articles covering multidisciplinary sciences, which includes: Humanities and social sciences, contemporary political science, Educational sciences, religious sciences and philosophy, economics, Engineering sciences, Health sciences, medical sciences, design arts ...