Jurnal Perikanan Terpadu
Vol 1, No 1 (2018): Jurnal Perikanan Terpadu

PEMUCATAN MINYAK HATI IKAN CUCUT PISANG (CHARCHARINUS FALCIFORMIS) MENGGUNAKAN MAGNESOL XL

Anhar Rozi (Universitas Teuku Umar)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2018

Abstract

Hati ikan cucut diketahui banyak mengandung minyak yang dapat digunakan sebagai obat-obatan, 50% dari total minyak ikan cucut terdapat pada bagian hati. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk meningkatkan kualitas minyak kasar hati ikan cucut menggunakan magnesol XL. Metode pengujian kualitas minyak ikan mengacu pada AOAC. Perlakuan yang digunakan yaitu pemucatan menggunakan magnesol XL (1%, 3%, dan 5%). Hasil pemucatan menunjukkan bahwa magnesol XL dapat meningkatkan kualitas minyak hati cucut pisang. Minyak hasil pemucatan menggunakan magnesol XL 3% merupakan perlakuan terbaik. Pemucatan dengan menggunakan magnesol XL 3% menghasilkan minyak dengan kualitas nilai (FFA: 0,28±0,00%; PV: 1,66±0,46 mEq/kg; p-AV: 6,36±0,20 mEq/kg; TOTOX: 9,02±1,13 mEq/kg; AV: 0,56±0,00 mg KOH/kg; kejernihan: 76,43±0,91%; viskositas : 31,81±0,46 cP). Kata kunci: magnesol XL, minyak ikan, pemucatan

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jpterpadu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Perikanan Terpadu (JPTerpadu) contains the results of studies/research covering the fields of Technology of Capture Fisheries, Fisheries Product Technology and Fisheries ...