Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 7 No 3 (2023): Edisi September - Desember 2023

PENGARUH SOCIAL EXPERIENCE DAN CUSTOMER CO-CREATION VALUE TERHADAP REVISIT INTENTION PADA DESA WISATA SEDARI KECAMATAN CIBUAYA KABUPATEN KARAWANG

Yusuf, Abdul (Unknown)
Isbet, Nurma Octavia (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji dan menganalisis mengenai pengaruh social experience dan customer co-creation value terhadap revisit intention pada Desa Wisata Sedari Kecamatan Cibuaya Kabupaten Karawang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan verifikatif. Populasi dalam penelitian in adalah para pengunjung Desa Wisata Sedari dengan menggunakan rumus isaac dan michael untuk menentukan jumlah sampelnya dan didapati hasil sebanyak 151 responden. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan teknik analisis rentang skala dan analisis jalur dengan alat bantu oleh data sofware SPSS 21 dan Microsoft Excel 2016. Hasil dari penelitian ini terdapat pengaruh parsial social experience terhadap revisit intention memiliki nilai 57,1% sedangkan pengaruh parsial customer co-creation value terhadap revisit intention 28,6%. Pengaruh simultan social experience dan customer co-creation value terhadap revisit intention memperoleh nilai sebesar 63% dan sisanya sebesar 37% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...